Ivan Wirata Pimpin SOKSI Jambi Bagikan Sembako Bagi Masyarakat Terdampak COVID-19
04 Mei 2020

Berita Golkar - Ketua Depidar Soksi Golkar Jambi Ivan Wirata kembali membagikan paket sembako kepada warga yang terdampak Corona Virus Disease (Covid-19).
Pembagian sembako kali ini Minggu (3/5/2020) Ivan bersama rombongan menyambangi rumah warga di Desa Tangkit Baru Kecamatan Sungai Gelam, Kabupaten Muaro Jambi.
Baca Juga: Bantah Tudingan Bupati Langgar Protokol COVID-19, Ketua AMPG Malaka Curiga Ada Muatan Politik
"Saya menyambangi Tokoh Masyarakat Desa Tangkit Baru yaitu Fuang Andi Martunis Fuang Fetta Hadiri Bau yang sudah saya anggap seperti orang tua saya sendiri," ujarnya.
Ivan Wirata mengaku telah menyalurkan sedikit bantuan sembako kepada yang berhak menerimanya."Kebetulan yang menerimanya sudah di kumpulkan di kediaman beliau, semoga bermanfa'at," terangnya. {jamberita.com}
fokus berita : #Ivan Wirata