Golkar Maros Bagikan 6 Ton Beras dan 1 Ton Minyak Goreng Untuk Warga Terdampak COVID-19
14 Mei 2020

Berita Golkar - Ketua Partai Golkar Maros, HA Patarai Amir menyampaikan, hal ini merupakan bentuk kepedulian Partai Golkar Maros terhadap penanganan Covid-19. Apalagi Maros sudah masuk zona merah.
“Kami terpanggil untuk bahu-membahu membantu meringankan beban masyarakat di tengah wabah ini,” ujarnya, Senin (11/5/2020).
Untuk itu, Partai Golkar Maros menyiapkan beras sebanya 6 ton, gula 1 ton dan minyak goreng 1 ton. Bantuan dibagikan pada 17 Ramadan dengan sasaran warga yang betul-betul terdampak Covid-19 dan diupayakan terbagi rata kepada masyarakat yang membutuhkan di semua kecamatan.
Baca Juga: Golkar Jawa Tengah Gelar Diskusi Online 'Mengawal RUU Pemilu'
Ketua DPRD Maros itu juga menyampaikan, sebelumnya pihaknya telah aktif pada kegiatan penanganan Covid-19, dengan melakukan pembagian APD, hand-sanitizer, masker serta penyemprotan disinfektan. {beritamaros.com}
fokus berita : #Patarai Amir