Golkar dan Ormas MKGR Gelar Lomba Senam Sehat Gandy Panigoro Cup Berhadiah Total Rp.10 Juta
14 Agustus 2022

Berita Golkar - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Organisasi Kemasyarakatan (Ormas) Musyawarah Kekeluargaan dan Gotong Royong (MKGR) Kabupaten Deliserdang menggelar Lomba Senam Sehat Gandy Panigoro Cup memperebutkan piala bergilir dan tetap serta hadiah total Rp 10 Juta, Minggu (14/8) di Klambir V Kebun.
Lomba senam sehat tersebut digelar dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke 77 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI).
Lomba senam sehat Gandy Cup dibuka secara resmi oleh anggota DPRD Sumut dari Fraksi Golkar, Wagirin Arman. Turut hadir dan memberikan sambutan di antaranya, Ketua Panitia Pelaksana, Surianto, Ketua DPC Ormas MKGR Deliserdang, Gandy Panigoro, Kades Klambir V Kebun, Suprayoga, perwakilan Camat Hamparan Perak, Ketua Golkar Hamparan Perak, serta kader Golkar dan MKGR.
Baca Juga: Golkar Umumkan 7 Calon Bupati se-Sulteng Yang Bakal Diusung di Pilkada 2024
Ketua DPC MKGR Kabupaten Deliserdang, Gandy Panigoro dalam sambutannya mengatakan lomba senam sehat digelar dalam rangka menyambut HUT ke 77 RI tersebur sebagai bentuk tanggung jawab MKGR kepada masyarakat membangkitkan rutinitas senam di kalangan warga. Khususnya menjadi momentum bagi masyarakat untuk senantiasa hidup sehat.
Gandy dalam sambutannya juga berharap kepada para kader dan Golkar terus berkolaborasi melaksanakan program dan kegiatan melibatkan masyarakat.
“Sebab sudah kita ketahui bersama selama ini bahwa Partai Golkar khususnya di Deliserdang tidak pernah lupa kepada rakyat. Untuk itu, marilah kita terus berbuat untuk masyarakat demi mencapai kemenangan Partai Golkar,” katanya.
Baca Juga: Firman Subagyo Gelar Bimtek Komoditas Sayuran dan Tanaman Obat Untuk Petani Milenial Blora
Kegiatan Positif
Sementara itu, anggota DPRD Sumut Wagirin Arman dalam sambutannya menyatakan, lomba senam sehat satu kegiatan positif dan layak terus digelar di hari selanjutnya.
Wagirin berharap lomba senam sehat ini menjadi momentum dalam mengajak masyarakat untuk menjauhi bahaya penyalahgunaan narkoba di tanah air, khususnya Provinsi Sumatera Utara sangat mengkhawatirkan hingga menempati urutan satu di tanah air.
“Sekarang ini mencari uang sepuluh ribu itu lebih sulit daripada sabu, yang mudah saja ditemukan masyarakat,” kata Wagirin.
Baca Juga: Kurangi Beban APBN, Lamhot Sinaga Dorong Pemerintah Berani Putuskan Kenaikan Harga BBM Subsidi
Khusus kepada kader MKGR dan Golkar, Wagirin mengingatkan untuk selalu selalu bergandengan tangan dalam berbuat di masyarakat. Sebab, MKGR sebagai ormas yang melahirkan Partai Golkar, samasekali tidak boleh ada satu pihak manapun yang berusaha memisahkan dan memecah belahnya.
Ketua Panitia Pelaksana, Surianto dalam laporannya menyampaikan bahwa peserta senam massal hampir diikuti 300 peserta yang tergabung dalam 25 tim. Dia menjelaskan satu tim minimal tediri dari delapan orang. “Lomba senam sehat Gandy Cup 1 ini memperebutkan hadiah total Rp10 juta. Selain hadiah uang, juga trofi bergilir dan tetap dari Gandy Panigoro,” jelas dia. {sumber}
fokus berita : #Gandy Panigoro